- TIM HALUS
- Usia 6-12 bulan
☻ BUBUR WORTEL ARARUT
« Bahan
- 60 gram wortel, kupas, potong dadu, kukus, haluskan
- 1 sdm tepung ararut*
- 200 ml air
Gambar : Ararut atau Garut
« Cara membuat
1. Larutkan tepung ararut dengan air, aduk rata. Masak hingga mendidih, matang dan teksturnya mengental
2. Masukkan wortel yang telah dihaluskan, masak sebentar. Angkat
3. Tuang bubur ke dalam mangkuk saji. Sajikan
« Manfaat
Wortel mengandung provitamin A, yaitu karoten yang dapat mencegah penyakit rabun senja dan diare pada anak-anak. Selain itu, kandungan beta karoten yang tinggi dalam wortel dapat mencegah kanker. Kadar karoten dalam wortel berkisar 7-12 mkg/gram dan beta karotenya 12.000 IU/100 gram.
« Nilai Gizi per Porsi
- Energi : 26.8 Kkal
- Protein : 0.3 Gram
- Lemak : 0.05 Gram
- Karbohidrat : 6 Gram
(Ararut adalah tumbuhan berumbi panjang, putih, dan berserat yang dapat di makan. Tepung ararut sering disebut juga tepung irut atau tepung garut).
No comments:
Post a Comment