Saturday, November 30, 2013

Cara Memakai Jilbab Segi Empat Sederhana

Sekarang ini tren memakai jilbab sangatlah diminati oleh kalangan anak muda, selain untuk menunjang penampilan cantik dan anggun, memakai jilbab juga merupakan salah satu perintah wajib yang harus dikerjakan oleh para wanita muslim, jadi tak heran jika banyak orang yang ingin mencari tutorial memakai jilbab menurut perkembangan Zaman.

Nah sebenarnya blog ini juga sudah pernah berbagi tips untuk bisa tampil cantik dengan menggunakan kerudung modern namun tetap bisa menutup Aurot sesuai syariat dan ketentuan islam, panduan itu terletak pada salah satu artikel kami di Cara Memakai Jilbab Modren Phasmina, jika anda tertarik silahkan baca secara lengkap di Cara Memakai Jilbab Modren Phasmina.

Namun khusus pada pagi hari ini (ketika, artikel sedang dibuat) Blog info akan berbagi tips dan trik cantik cara memakai jilbab segi empat yang cantik dan sederhana. Dan berikut ini adalah langkah-langkah pemakaian jilbab segi empat sederhana yang akan kami suguhkan untuk anda brosist:

@ Langkah yang pertama: siapkan Inner jilbab ninja, Inner ini bermanfaat untuk merapikan bagain tubuh “seperti rambut serta agar betuk leher dan kepala anda bisa terlihat lebih elegan”. Lalu ambil dan pakai jilbab segi empat yang sudah anda siapkan seperti contoh gambar dibawah. (caranya: dengan memakai jilbab untuk kedua ujungnya sama panjang”.
Cara Memakai Jilbab
@ Langkah selanjutnya: siapkan penjepit kerudung, kemudian jepit bagian kedua sisi jilbab mengarah ke bagian belakang, kemudian tarik bagian depan sehingga bagian ini bisa terlihat merapat, setelah terlihat rapi, jepit lagi menggunakan peniti atau jarum pentol hal ini bertujuan agar tidak lepas. (lengkapnya lihat gambar dibawah)
Cara Memakai Jilbab
@ Langkah yang ketiga: Tarik bagian ujung jilbab segi empat anda mengarah kebagian belakang, “cara menariknya mulai dari baggian arah kanan menuju kebagian arah depan, atau sampai hasilnya sepeti gambar dibawah.
Cara Memakai Jilbab
@ Langkah yang keempat: ambil bagian kerudung sisi tengahnya lalu jepit bagian jilbab ini mengarah kebelakang/samping leher menggunakan peniti.
Cara Memakai Jilbab
@ Langkah yang selanjutnya: pegang bagian jilbab yang panjang, kemudian rentangkankan lah bagian jilbab ini sampai mengarah kebagian atas kapala. “lihat gambar dibawah”.
Cara Memakai Jilbab
@ Langkah yang keenam: Cobalah gaya atau model jilbab anda, atau untuk terlihat jelasnya lihat gambar dibawah ini.
Cara Memakai Jilbab
Langkah terakhit atau ketujuh: Jepit bagian ujung jilbab yang sudah anda rentangkan kerah atas tadi menggunakan aksesorin pin cantik sesuai keinginan anda.
Cara Memakai Jilbab
Langkah pemakaian jilbab segi empat sudah selesai dan hasilnya dapat anda lihat pada gambar dibawah ini.
Cara Memakai Jilbab Segi Empat
oke itulah sedikit tutor cara memakai jilbab segi empat sederhana, selamat mencoba semoga hasilnya bisa maksimal seperti gambar diatas ;).

Cara Menghilangkan Selulit Secara Alami

Apakah anda mengalami masalah selulit pada tubuh anda??? Jika iya anda tak usah khawatir pasalnya Blog info kesehatan akan berbagi sedikit tips dan cara mengatasi masalah selulit anda. 

Cara yang akan saya share kali ini menggunakan cara alami, jadi tidak membahayakan kesehatan anda nantinya.

Namun anda harus mengerjakannya cara ini secara tlaten dan rutin karena kita semua tahu bahwa cara alami tidak langsung menghasilkan perubahan secara instan, tetapi jika dikerjakan dengan rutin maka hasil mengaplikasiakan cara alami ini dapat dirasakan secara maksimal.

Oke bagi anda yang mengalami masalah selulit ditubuh berikut adalah beberapa cara alami untuk mengatasi selulit baik dari dalam maupun dari luar yang harus anda praktekan agar masalah selulit anda bisa teratasi:
Kurangi Junk Food
Usahakan anda jangan terlalu sering  mengkonsumsi Junk food, Junk food adalah olahan cepat saji yang termasuk kedalam salah satu makanan dengan kandungan lemak jahat yang sangat tinggi. Kenapa anda harus mengurangi junk food??

Hal ini dikarenakan jenis makanan yang berminyak minyak dan mengandung karbohidrat bisa mempercepat  seseorang  terkena selulit. Oleh karenanya usahakan mulai dari sekarang anda menghindari Junk food agar anda bisa terhindar dari seluluit. Namun jika memang terpaksa konsumsilah Junk food dengan batas wajar saja.

@ Memperbanyak Konsumsi Air Putih
Salah satu manfaat terbaik dari air putih adalah dapat mencegah tubuh dari kekurangan air/ dehidrasi serta Air putih juga bisa membantu anda untuk mengeluarkan racun yang tertumpuk diantara lemak yang mengendap. 

Nah maka dari itu, usahakan anda mengkonsumsi air putih dalam sehari minimal 2 liter air. Agar tubuh anda dapat terhindar dari racun dan selulit.

@ Berusaha Mengurangi Konsumsi Gula Serta Garam
Salah satu penyebab seseorang terkena selulit adalah karena mengkonsumsi gula dan garam secara berlebihan. Kenapa bisa begitu?? Ini dikarenakan kandungan yang terdapat dalam garam dapat menymbat sel pembuluh darah dalam tubuh anda, serta dapat memperparah keadaan penyakit selulit yang anda derita.

Sedangkan untuk kandungan gula sendiri, dapat memicu terjadinya penumpukan lemak dalam tubuh yang sulit untuk dibakar jika anda tidak melakukan rutinitas olahraga. Nah karena hal inilah, anda harus sebisa mungkin mengurangi konsumsi gula dan garam untuk setiap harinya.

@ Memperbanyak Konsumsi Vitamin
Dengan mengkonsumsi vitamin, berarti anda secara tidak langsung membantu tubuh agar tidak terserang oleh selulit, vitamin yang sangat baik untuk menghindarkan tubuh dari selulit adalah seperti Vitamin B6, C, E, dan kandungan senyawa seperti potassium, kalsium dll.

Nah setalah anda melakukan pencegahan dari dalam, berikut adalah cara alami yang bisa anda praktekan sendiri dirumah:

@Menggunakan Minyak Zaitun
  • Adapun caranya adalah sbb:
  • Siapkan minyak zaitun secukupnya,
  • Oleskan pada daerah tubuh yang terdapat selulitnya,
  • Gunakan olesan minyak zaitun ini untuk massage alami dengan malakukan gerakan berputar/melingkar.
  • Lakukan massege alami ini kurang lebih 10-15 menit.
  • Kerjakan cara ini setiap hari, agar hasilnya maksimal.
Read: 
@ Menggunakan Scrub Kopi
Adapun caranya adalah:
  • Siapkan ampas bekas minum kopi secukupnya
  • Campur ampas kopi ini menggunakan minyak zaitun secukupnya
  • Aduk kedua bahan hingga bentuknya seperti pasta.
  • Gunakan pasta ini untuk menggosok area tubuh yang terdapat selulitnya.
  • Beri sedikit pijatan ringan, dengan cara menggerakkan tangan memutar/melingkar beberpa waktu.
Read: Manfaat dan bahaya kopi untuk kesehatan tubuh

@ Menggunakan Tumbuhan Lidah Buaya
Caranya adalah sebagai berikut: ambil gel tumbuhan lidah buaya kemudian oleskan pada area tubuh yang berselulit, beri seikit sentuhan pijitan secara perlahan. Lakukan cara ini secara teratur setiap hari.


Oke itulah seikit cara yang dapat kami bagi untuk anda, semoga bisa bermanfaat, jika artikel ini anda nilai bermanfaat, bantu Share dengan tombol yang ada disamping blog yahh ;), terimaksih kunjungannya.

Friday, November 29, 2013

Cara Mengobati Sariawan Secara Alami

Penyakit Sariawan memang bukan termasuk kedalam jenis penyakit yang sangat berbahaya dan mematikan bagi kita, tetapi jika keadaan ini tetap saja dibiarkan maka dapat menggangu kita. Bayangkan saja jika kita sedang terkena sariawan. Menguyah makananpun serasa sangat berat, sakit dan perih.

Sariawan sendiri terjadi ketika anda tidak mencukupi kebutuhan minimum nutrisi seperti Vitamin C, B12 serta zat besi. Tak hanya itu, sariawan juga bisa terjadi ketika lidah maupun bagian mulut anda tergigit secara tidak sengata.

Nah sebenarnya bagaimana cara mengatasi masalah sariawanitu???? Tenang bagi anda yang sekarang ini sedang mengalami masalah sariawan, saya selaku admin tunggal Info kesehatan akan berbagi sedikit tips dan caramengobati sariawan menggunakan bantuan bahan alami.
Berikut adalah beberapa cara alami mengobati sariawan:

@ Menggunakan campuran garam serta baking soda
Memang cara ini akan menimbulkan rasa perih sesaat yang sangat sangatlah perih, namun cara ini termasuk kedalam cara yang efectif untuk mengobati masalah sariawan anda.

Adapun caranya adalah mencampur antara garam dapur dan baking soda secukupnya, kemudian beri tambahan sedikit saja air. Setelah bahan tercampur oleskan pasta ini ke area mulut yang sariawan. Diamkan sejenak sekitar 10 menit dan bersihkan.

@ Kunyit Bubuk
Manfaat kunyit untuk kesehatan memang tidak bisa diragukan lagi, anda dapat mengatasi masalah sariawan anda menggunakan bantuan kunyit bubuk. 

Adapun caranya adalah dengan menyiapkan sedikit bubuk kunyit lalu campur menggunakan gliserin sebanyak satu sendok, aduk hingga membentuk pasta dan oleskanlah pada bagian mulut yang ada sariawannya.

Read: Manfaat Kunyit Untuk kesehatan
@ Menggunakan Madu Murni Dan Minyak Kelapa
Bahan alami yang selanjutnya adalah madu dan minyak kelapa, adapun caranya adalah dengan menyampur antara madu murni dan minyak kelapa secukupnya. Kemudian oleskan pada bagian mulut yang memiliki lubang sariawan. Kerjakan sampai sariawan anda sembuh.

Read: 

@ Daun jambu biji
Untuk mengobati sariawan dengan daun jambu biji, anda hanya harus mengunyah daun jambu yang masih muda dan lanjutkan berkumur menggunakan air bersih.
Read: Manfaat daun Jambu 
Menggunakan Es Batu
Manfaat es batu bukan hanya digunakan untuk membantu merawat mata lelah dan mengompres saat demam, tetapi juga bisa anda manfaatkan untuk mengobati sariawan lo. Adapun caranya adalh dengan menempelkan balok es batu kebagian mulut yang ada lubang sariawannya.

@ Menggunakan Daun kemangi
Caranya adalah dengan mengunyah beberapa lembar daun kemangi yang sudah tua, dan dilanjutkan berkumur-kumur, kerjakan cara ini 2-3 kali sehari sampai sariawan anda sembuh.

@ Memanfaatkan Kandungan Buah Tomat
Kenapa buah tomat sangat bermanfaat untuk mengobati sariawan?? Hal ini dikarenakan tomat memiliki kandungan vitamin C yang sangat banyak. Nah hal nilah yang nantinya bisa membantu anda untuk memenuhi kekurangan vitamin C saat sariawan.

Adapun caranya adalah degan mengiris tipis buah tomat segar lalu ltempelkan irisan tomat ini ke area lubang sariawan/atau bisa langsung memakan buah ini secara langsung.


Read: 
@ Getah pohon jarak
Cara ini menurut saya adalah cara yang paling ampuh, karena jika saya sariawan saat masih dikampung saya langsung mengaplikasikan cara ini. adapaun cara pemanfaatannya adalah dengan mengoleskan getah pohon jarak pagar ke bibir yang ada luka sariawannya.


Itulah beberapa alternative alami yang bisa anda coba agar sariawan anda bisa teratasi dengan mudah, jangan lupa jika artikel ini bermanfaat sebarkan keteman-teman yahh, dengan tombol Like< facebook<goole plus< ataupun twitter heheh. Semoga bermanfaat.

Thursday, November 28, 2013

Resep Soto Ayam Enak Dengan Kuah Bening

Resep Soto Ayam enak dengan kuah bening berikut ini cukup populer dikalangan masyarakat Indonesia dan cukup mudah untuk menemukan keberadaannya karena bisa dikatakan hampir seluruh kota ada yang menjualnya. Selain itu masakan soto ini juga sering dijadikan menu resmi atau ketika sedang arisan atau kumpul keluarga.

Resep Soto Ayam

Resep Soto Ayam

Soto ayam sebenarnya ada banyak macamnya, maklum Indonesia memiliki beragam suku sehingga tiap daerah memiliki soto dengan cita rasanya masing-masing dan mungkin lain kali akan kami publikasikan di info resep juga. Oks. silahkan langsung di lihat resep masakan indonesia berikut tepatnya cara membuat soto ayam yang enak dengan kuah bening nan segar

Bahan masakan soto:
  • 1 ekor Ayam ukuran sedang, bersihkan potong jadi 2 bagian
  • 2000 ml air

Bahan Pelengkap:
  • 200 gram Kol, iris tipis memanjang
  • 200 gram tauge, bersihkan siram air panas
  • 50 gram soun, rendam air panas
  • 3 butir telur, rebus
  • 2 buah tomat merah, iris
  • bawang goreng, untuk tabur

Bumbu Masak Soto Ayam :
  • 1 ruas jari lengkuas
  • 3 lembar daun jeruk
  • 3 batang daun bawang, potong-potong ± 1cm
  • 3 lembar daun salam
  • 2 batang serai
  • penyedap rasa secukupnya

Bumbu yang dihaluskan :
  • 1½ ruas jari kunyit
  • 5 butir kemiri
  • 1½ ruas jari jahe
  • ½ sendok teh merica
  • 3 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 2 sendok teh garam

Sambal (haluskan dan campur rata):
  • 3 buah cabai rawit, rebus
  • 6 buah cabai merah, rebus
  • 1 sendok teh gula pasir
  • ½ sendok teh garam
  • 1 sendok makan cuka

Cara Membuat Soto Ayam

  • Tumis bumbu yang telah dihaluskan menggunakan api kecil hingga harum baunya
  • Rembus ayam dalam panci, tambahkan bumbu soto yang telah ditumis, lengkuas, daun jeruk, daun salam dan daun serai ± 30 menit atau hingga ayam empuk. Angkat ayam, sisihkan
  • kuah bening telah jadi, cicipi dan tambahkan garam atau penyedap atau merica bubuk bila kurang pas
  • Selanjutnya pisahkan tulang ayam dengan bantuan pisau atau garpu, masukkan kembali (bila perlu) tulang ayam ke dalam kuah
  • Terakhir masukkan daun bawang dan jangan lupa didihkan lagi kuah sebelum dihidangkan

Saran Penyajian
  • Masukkan irisan kol, tauge, soun, tomat, telur dan daging ayam
  • siram dengan kuah soto mendidih dan taburkan bawang goreng
  • Sajikan bersama irisan jeruk, sambal dan kerupuk

Semoga apa yang kami sajikan dapat bermanfaat dan silahkan dicoba resep soto ayam enak dengan kuah bening.

Wednesday, November 27, 2013

Cara mengobati Diare Secara Alami

Salah satu penyakit yang dapat menggerogoti daya tahan tubuh seseorang dan yang sangat berbahaya untuk tubuh adalah penyakit Diare, bahkan kasus kematian balita yang terjadi di salah satu daerah terpencil Indonesia (Nusa Tenggara Timur) disebabkan oleh penyakit ini (diare) berbahaya bukan???.

Seseorang  yang terserang diare akan merasakan tubuhnya yang sangat lemas dan tak ada tenaga lagi, hal ini dikarenakan tidak ada suplai makanan yang bisa diproduksi oleh tubuh. Serta jika hal ini dibiarkan begitu saja akan menimbulkan kemrosotan berat badan dan bisa mengakibatkan kematian juga.

Nah bagi anda yang sedang terserang diare tahap awal/belum terlalu parah, anda dapat mencoba beberapa resep herbal yang ada dibawah ini semoga bisa beramfaat:
Cara mengobati diare biasa: Menggunakan  manfaat Buah jambu beserta daun jambu biji
Salah satu buah jambu biji yang sangat baik untuk kesehatan dan pengobatan diare adalah jambu biji berwarna merah. Buah ini juga sudah dikenal sejak dahulu sebelum kita lahir akan manfaatnya untuk mengobati diare secara cepat.

Adapun caranya adalah dengan mengkomsumsi langsung buah jambu merah yang masih muda beberapa buah. Atau bisa juga memanfaatkan daun jambunya dengan cara mengunyah dan memakan air daun jambu biji muda yang dicampur dengan sedikit garam. Cara ini sangat efectif dan sudah terbukti sejak lama.

@ Cara mengatasi masalah kesehatan diare akut
Untuk masalah diare yang satu ini, anda dapat memanfaatkan khasiat yang terkandung dalam daun randu. Kenapa daun randu dapat bermanfaat untuk mengatasi masalah diare akut??? Hal ini dikarenakan daun randu memiliki kandungan senyawa alami bernama hidrat arang dam zat penyamak.

Adapun cara pemanfaatannya adalah dengan menumbuk beberapa lembar daun randu sampai halus sempurna. Beri air matang sekitar setengah gelas dan peras ambil airnya, campur dengan garam dapur setengah sendok teh. Aduk rata, minum ramuan alami ini sehari 3 kali.

Untuk masalah kesehatan si kecil (sakit diare), anda dapat mengobati sikecil dengan menggunakan buah sirsak masak. Adapun caranya adalah: anda hanya harus memeras buah sirsak yang sudah maatang/masak sekitar 2-3 sendok. Kemudian berikan air perasan ini untuk si kecil.

Oke itulah cara alami yang bisa anda coba untuk mengatasimasalah diare anda. Jika diare tak kunjung sembuh, usahakan anda secepatnya pergi ke Puskesmas terdekat agar mendapat pertolongan pertama.

Sekian semoga artikel diatas bermanfaat, terimaksih kunjungannya, tunggu artikel Info kesehatan lainnya yahh. Dan jangan lupa baca artikel kami yang lainnya.


Selain cara alami diatas anda dapat mengobati masalah diare menggunakan obat oralit. Untuk mendapatkan obat ini pergi ke Apotek terdekat atau puskesmas. 

Tuesday, November 26, 2013

Resep Masak Tumis Kacang Panjang Menu Makan Siang

Resep tumis kacang panjang teri medan ditambah tauge dan tahu bila suka merupakan pilihan tepat untuk menyajikan menu makan siang buat keluarga. Masak tumis-tumisan memang cukup sederhana dan praktis, cocok buat menu makan siang atau saat sedang ingin masak cepat. Bumbu masak tumis kacang panjang ini tidak jauh beda dengan tumis tauge yang telah kami sajikan beberapa waktu yang lalu.

Resep Masak Tumis Kacang Panjang Menu Makan Siang

Resep Tumis Kacang Panjang

Seperti yang telah kami sampaikan diatas, tumis kacang panjang ini juga cocok bila ditambahkan tauge ataupun tahu yang telah digoreng setengah matang kemudian potong kotak terus dicampur pada saat memasak tumis kacang panjang. Satu lagi.. lauknya ikan goreng dengan sambal terasi plus kerupuk.. pasti enak. Inilah resep dan cara membuat tumis kacang panjang..

Bahan :

  • 80 gram teri medan, rendam dalam mangkuk
  • 1 ikat kacang panjang, potong 3 centimeter
  • 25 gram tauge panjang, buang akarnya (bila suka)
  • 2 buah tahu, bersihkan, goreng sebentar dan potong kotak (bila suka)
  • 100 ml air matang
  • 1 buah tomat merah, potong-potong
  • 1 sendok teh garam
  • ½ sendok teh merica bubuk
  • ½ sendok teh gula pasir
  • Secukupnya Minyak, untuk menggoreng

Bumbu tumis kacang panjang
  • 5 butir bawang merah, iris tipis
  • 4 siung bawang putih, iris tipis
  • 3 buah cabe merah, buang bijinya, iris tipis (serong)
  • 2 batang serai, memarkan
  • 2 lembar daun salam

Cara Membuat Tumis Kacang Panjang

  • Panaskan minyak goreng, tumis tumis bawang merah dan bawang putih hingga layu, tambahkan teri yang telah direndam, tumis sebentar kemudian masukkan serai, daun salam dan cabe merah iris, tumis hingga harum.
  • Masukkan kacang panjang, tahu dan air. Tumis hingga kacang panjang setengah matang, masukkan tauge dan tumis sebentar hingga kacang panjang matang tapi masih renyah.
  • Bubuhi garam, merica, dan gula pasir, aduk rata. Angkat.
  • Menu makan siang dengan tumis kacang panjang siap disajikan.

Resep Masak Tumis Kacang Panjang Menu Makan Siang

Sedikit tambahan dari info resep: Untuk memasak tumis kacang panjang pastikan jangan sampai kacang panjangnya terlihat layu karena akan mengurangi cita rasanya begitu juga dengan tauge. Sedangkan cabe merah selain penyedap juga mempercantik tampilan. Oks selamat mempraktekkan resep tumis kacang dan selamat makan siang

Resep Membuat Ayam Rica Rica Pedas

Salah satu olahan ayam yang akan saya bahas kali ini adalahresep ayam rica-rica, resep ayam ini memang memiliki citra rasa yang sangat nikmat dan mantap saat disantap, dan bagi anda pecinta kuliner yang ingin mencoba membuat olahan daging ayam rica rica sendiri dirumah,berikut resep lengkap cara pembuatannya:

Bahan bahan yang diperlukan untuk membuat Ayam Rica-Rica:
  • Minyak sayur secukupnya, minyak digunakan untuk menumis bumbu
  • Air bersih sebanyak 100 ml (air digunakan untuk merebus ayam)
  • Air perasan jeruk nipis sebanyak 1 sendok makan
  • Ayam kampung sebanyak setengah bagian/ 1/2 ekor, jika tidak ada ayam kampung boleh menggunakan  ayam potong, kemudian potong daging ayam menjadi beberapa bagian
Resep Ayam Rica RicaBumbu untuk membuat Ayam Rica-Rica :
  • Jahe seruas saja
  • Gula dan garam secukupnya
  • Cabai merah sebanyak 4 buah, pilih jenis cabai yang ukurannya besar
  • Cabai rawit sebanyak 2 buah, pilih yang sudah memiliki warna merah
  • Bawang merah dan putih, dengan banyak masing masing 4 buah dan 2 siung
Cara membuat ayam rica rica yang pedas dan nikmat:
  1. Siapkan alat masak wajan atau Teflon, kemudian beri dengan sedikit minyak sayur, panaskan minyak tumis bahan bahan seperti (bawang putih, merah, jahe satu ruas, cabai merah iris, cabai rawit serta gula pasir dan garam dapur. Tumis semua bahan hingga mengeluarkan aroma wangi yang sedap.
  2. Masukan daging ayam yang sudah anda potong-potong sesuai selera ke tumisan bumbu tadi. Sampai warna ayam yang semula putih berubah menjadi kekuining-kuningan.
  3. Beri tambahan air kedalamnya, beri juga tambahan air perasan jeruk nipis. Masak terus sampai ayamnya setengah matang. Kemudian angkat ayam dari atas wajan pemasakan.
  4. Bakar ayam setengah matang diatas bara api, sambil sesekali dibolak balik dan di olesi menggunakan bumbu yang masih tersisa. Panggang sampai ayamnya matang sempurna yahh.
  5. Angkat ayam rica-rica dari atas panggangan sajikan bersama nasi putih yang masih hangat.
  6. Jika anda suka dengan lalapan, anda juga bisa menambahkan lalapan seperti timun, daun kemangi dan jenis lalapan lainnya.
Oke sekian artikel malam ini semoga bermanfaat yahh, jangan lupa baca artikel kami selanjutnya dan bantu sebarkan artikel ini, selamat malam :D.

Cara Mengecilkan Perut Secara Alami

Salah satu keinginan semua orang untuk menunjang penampilannya adalah memperoleh berat tubuh yang ideal dan memiliki bentuk tubuh yang proporsional, sehingga tidak jarang orang yang rela meluangkan waktunya untuk mengikuti program diet.

Program diet sendiri memiliki banyak sekali macamnya, ada yang menggunakan cara mengkonsumsi makanan sehat, buah-buahan diet, olahraga teratur, dan yang paling hangat adalah program diet yang dikeluarkan oleh sang master mentalis Indonesia Dedy Corbuzier (diet ocd dedy corbuzier).

Untuk anda yang tertarik ingin membaca resep jitu sang mentalis dapat langsung membaca secara lengkap diartikel kami : cara menjalankan program diet OCD ala Dedy Corbuzier.

Oke setelah diatas sudah sedikit menyimpang dari pembahasan utama cara mengecilkan perut secara alami, bagi anda yang mempunyai masalah perut buncit dapat membaca artikel cara mengecilkan perut alami dibawah ini.

Cara yang ada dibawah adalah menggunakan pola makan sehat dan pola hidup sehat seperti olahraga pengecil perut secara teratur. Dan tak ketinggalan pula akan disajikan satu ramuan herbal alami untuk mengecilkan perut yang aman dan bisa anda coba dirumah masing-masing.

Sebelum masuk keintinya, anda harus memperhatikan beberapa makanan yang dapat membuat perut anda menjadi buncit dibawah ini, dan sebisa mungkin usahakan hindari makanan ini dalam tingkat pengonsumsiannya yang banyak.
  1. Jauhi makanan yang mengandung banyak lemak serta tingkatkanlah makanan yang mengandung serat tinggi
  2. Jangan memperbanyak konsumsi minuman yang mengandung soda tinggi (softdrink)
  3. Atur kebiasaan ngemil yang anda lakukan sekarang ini dan memperbanyak konsumsi air putih.
Untuk cara mengecilkan perut sendiri akan saya bagi menjadi dua yaitu dengan olahraga dan menggunakan ramuan alami yang bsia anda racik sendiri, berikut adalah cara lengkapnya

1. Dengan olahraga:
@ Mengerjakan Gerakan bersepeda
Caranya adalah;
  1. Berbaring terlentang diatas matras/lantai, kemudian kedua tangan letakkanlah dibelakang bagian kepala.
  2. Angkat lutut anda ke arah dada, dan dibarengi juga mengangkat kepala anda ke atas, untuk mendapatkan hasil maksimal jaga posisi pundak agar selalu tetap diposisi bawah.
  3. Kemudian, temukan bagian tubuh (siku kiri anda dengan lutut sebelah kanan) untuk bagian kaki yang satunya (kiri) ditarik lurus. Lakukan gerakan ini secara bergantian.
  4. Atau lebih jelasnya lihat gambar diatas.
@ Olahraga Ringan Angkat Kaki
Cara Mengecilkan Perut
Caranya adalah dengan duduk diatas kursi, namuan punggung usahakan jangan menyandar dibagian belakang kursi. Angkat bagian tubuh (kaki) ke arah depan dengan irama perlahan. 

Tahan kaki diatas hinga beberapa saat. Ulangi cara ini hingga beberapa kali. Cara ini bertujuan membantu anda untuk membakar lemak yang tertumpuk di perut.

@ Melakukan Sit up
Untuk cara melakukan Sit up sendiri pastinya anda sudah mengetahuinya bukan??? Oleharaga ringan ini ternyata sangat bermanfaat baik untuk membakar lemak dan membentuk otot perut anda.

2. Dengan Ramuan Tradisional
Nah setelah anda melakukan olahraga diatas, dan menjalankan pola makan sehat, agar proses pengecilan perut anda berjalan maksimal bantu dengan ramuan herbal dibawah ini:

@ Bahan-bahan yang diperlukan:
  • Beras sebanyak segenggam
  • Rempah kencur sebanyak satu genggam
  • Asam jawa dengan ukuran sekitar dua jempol
  • Gula jawa/merah secukupnya
Cara membuat ramuannya :
  1. Semua bahan dicampur menjadi satu, kemudian tumbuk hingga halus dan tercampur sempurna.
  2. Lalu campur bahan yang sudah anda hancurkan menggunakan air putih matang sebanyak ½ gelas
  3. Aduk rata semua bahan, dan saring untuk diambil airnya saja.
  4. Minum ramuan ini 4 hari beruntun
Nah itulah panduan Cara mengecilkan perut secara alami yang dapat kami rangkum untuk anda, cara diatas jika dikerjakan dengan rutin maka anda akan bisa merasakan khasiatnya.

Monday, November 25, 2013

Resep Tumis Kangkung Enak Sederhana

Resep Tumis Kangkung enak sederhana dan praktis pembuatannya. Maklum namanya juga tumis atau cah, dimana dalam penyajiannya harus cepat akan tetapi tetap memperhatikan komposisi bumbu sehingga menjadi tumisan yang enak dan hasilnya sayur tidak nampak layu serta rasanya yang lezat nendanggg. Enak dan pas bila tumis kangkung ini disajikan pada saat hujan datang karena menurut info resep dapatkan..bisa lebih nyenyak tidurnya he..he.. #canda

Resep Tumis Kangkung

Resep Tumis Kangkung

Tumis kangung cukup diminati serta cocok dengan lauk apa saja, salah satu lauk yang cocok adalah ayam goreng (silahkan dilihat pula, bila mau dipasangkan). Selain itu pula untuk membuat tumis kangkung sederhana dan mudah tidak diperlukan aneka bumbu tambahan, cukup bawang merah, bawang putih dan kecap manis. Kalau belum pernah mencoba cilahkan cek resep dan cara membuat tumis kangkung yang telah kami siapkan.

Bahan-bahan / bumbu Tumis Kangkung
  • 2-3 ikat kangkung, bersihkan dan siangi, sisihkan
  • 2 siung Bawang Merah, iris tipis, sisihkan
  • 3 siung Bawang Putih, iris tipis, sisihkan
  • 2 sendok makan amargarin atau 3 sendok makan minyak goreng, untuk menumis
  • 1 buah cabe merah, iris serong tipis, sisihkan
  • 150 ml Air
  • Gula putih, secukupnya
  • Garam, secukupnya
  • Kecap Manis, secukupnya

Cara Membuat Tumis Kangkung

  • Panaskan minyak goreng atau mentega dengan api kecil, tumis bawang putih dan bawang merah hingga wangi baunya
  • Masukkan pula cabe merah iris aduk-aduk lanjutkan dengan memasukkan kangkung yang sudah disiangi. Aduk sebentar, tambahkan air
  • Tambahkan gula, garam dan kecap manis, aduk hingga rata jangan lupa cicipi
  • Masak hingga bumbu meresap. Angkat
  • Hidangkan ketika masih hangat

Untuk jumlah porsi tumisan bisa menyesuaikan baik bahan utama ataupun bumbunya tentunya sesuai dengan kebutuhan. Sedangkan untuk irisan cabe merah hanyalah sebagai pelengkap agar warna masakannya jadi lebih mantap dan mengundang selera.. hijau dan merah. Ok. Selamat mencoba resep tumis kangkung enak dan sederhana

Resep Cara Membuat Pizza Hut Enak





Nah siapa dari anda yang suka dengan masakan satu ini (pizza) nyamiii, bagi yang sering makan makanan ini mungkin ia akan merasakan rasa yang begitu nikmat dan lezat, Pizza sendiri bisa anda dapatkan di Penjual pizza ternama seperti Pizza Hut.

Selain membelinya secara mudah, anda dapat membuat masakan ini sendiri dirumah loo. Nah bagi anda yang tertarik membuat Pizza dirumah berikut resep membuar pizza yang enak dan mudah yang bisa saya suguhkan untuk anda.

Resep Cara Membuat Pizza Hut
Resep Cara Membuat Pizza Hut Enak
Bahan baku untuk roti pizza
  • Air hangat sebanyak 375 ml
  • Gula pasir sebanyak 1 sendok teh
  • Garam dapur sebanyak 10 g
  • Minyak zaitun dengan banyak 50 g
  • Ragi siap pakai sebanyak 5 g
  • Tepung terigu sebanyak 500 g, pilih tepung yang memiliki kandungan protein tinggi
Cara untuk membuat roti pizzanya:
  1. Ragi siap pakai/instan dicampur dengan gula pasir kemudian larutkan kedua bahan menggunakan air hangat sedikit saja. Diamkan bahan selama 5 menit agar ragi instan berkerja maksimal.
  2. Tambahkan tepung terigu beserta garam dapur kedalamnya, aduk semua bahan, beri tambahan air yang tersisa dan uleni adonan sambil diberi tambahan minyak zaitun, setelah semua bahan tercampur rata.
  3. Angkat adonan dan pindahkan diatas meja yang sebelumnya sudah dialasi kramik terlebih dahulu.
  4. Uleni adonan hingga kalis elastic sempurna. Adonan kalis kemudian masukan kedalam wadah bersih yang diberi sedikit minyak. Tutup adonan menggunakan plastik wrap kemudian diamkan adonan hingga 40 menit lamanya/sampai adonan mengembang sempurna.
  5. Tepuk-tepuk adonan, agar angin yang ada dalam adonan keluar.
  6. Bagi adonan denganberat adonan masing-masing sekitar 150 gr.
  7. Olesi loyang pencetak roti pizza yang mempunyai ukuran diameter 24 cm dengan minyak tipis merata.
  8. Pipihkan adonan 140 gram hingga menutupi seluruh bagian permukaan Loyang.
  9. Diamkan dahulu adonan kurang lebih selama 10 menit.
  10. Dan lanjutkan dengan topping pizzanya
Bahan olesan saus
  • Minyak zaitun sebanyak dua sdm
  • Bawang Bombay yang sudah dicincang halus sebanyak lima sdm
  • Bawang putih yang dicincang halus sebanyak lima siung
  • Pasta tomat sebanyak tiga sdm
  • Saus tomat sebanyak delapan sdm
  • Buah Tomat segar ukuran sedang sebanyak 5 buah, buang dicincang kasar dan dibuang isinya
  • Garam dapur satu sdt
  • Bubuk merica sebanyak 1/2 sdt
  • Gula pasir sebanyak satu sdm
  • Oregano bubuk sebanyak satu sdt
  • Bubuk Daun basil sebanyak satu sdt
Cara membuat saus untuk olesan pizza:
  1. Siapkan wajan panaskan minyak zaitun, tumis bahan bahan seperti bawang bombay dan putih sampai aroma wanginya keluar.
  2. Tambahkan pasta dan saus tomat, beserta bahan bahan untuk membuat saus yang tersisa, masak sampai matang dan kental sempurna. Angkat dari atas kompor serta dinginkan.
Bahan Topping Pizza
  1. Keju cheddar sebanyak 50 g, parut keju ini
  2. Sosis sapi sebanyak 2 batang, sosis diiris dengan bentuk sesuai kemauan
  3. Tomat sebanyak 2 buah, pilih jenis tomat yang masih segar, dan iris tipis tipis.
  4. Keju mozzarella sebanyak 50 g, keju ini juga diparut
  5. Smoked beef 2 lembar, bahan ini diiris dengan pola kotak-kotak
  6. Paprika satu buah, buang biji pabrika lalu potong menjadi pola kotak-kotak
  7. Jamur sebanyak 10 buah, iris jamur tipis
  8. Bawang Bombay sebanyak 1/2 buah, iris bawang ini dengan pola kotak-kotak
Langkah terakhir pembuatan pizza
  1. Kulit/roti pizza yang sudah anda sisihkan selama 10menit akan mengembang, ambil kemudian tusuk tusuk menggunakan garphu pada atas permukaannya.
  2. Olesi kulit pizza dengan pasta saus yang sudah kita buat sampai rata sempurna.
  3. Tata bahan semua bahan topping diatas kulit pizza sesuai selera anda.
  4. Oven pizza selama 15-20 menitan atau matang sempurna. (panggang sampai keju meleleh semua)
  5. Angkat pizza dari oven sajikan selagi masih hangat mengunakan saus tomat.

Cara Mengobati Flu Secara Alami

Dimusim penghujan seperti saat ini, penyakit mudah sekali menyerang tubuh kita, apalagi bagi anda yang memiliki daya tahan tubuh yang tidak bagus/baik, tentunya penyakit akan mudah sekali menyerang tubuh kita. 

Dan salah satu penyakit yang bisa saja menyerang tubuh kita ketika musim penghujan tiba adalah DBD (Demam Berdarah Dengue) dan  Flu/pilek. 

Karena untuk kesempatan kali ini Info kesehatan tidak akan membahas artikel mengenai  DBD (Demam Berdarah Dengue), alias akan khusus membahas mengenai artikel cara mengobatiFlu secara alami.

Bagi anda yang tertarik ingin membaca artikel mengenai DBD (Demam Berdarah Dengue) secara lengkap dapat mampir pada artikel Info kesehatan: Penyakit Demam Berdarah Dengue, di artikel ini sudah dijelaskan secara garis besar mengenai penyakit DBD. Berikut tips tips menghindari DBD sendiri.
Cara Mengobati Flu
Cara Mengobati Flu Secara Alami
Oke tak usah panjang lebar, berikut adalah beberapa cara alternative alami untuk mengobati flu secara alami yang bisa anda coba dirumah masing-masing.

@ Memperbanyak Konsumsi buah segar serta sayur
Kenapa kita harus mengkonsumsi kedua makanan ini????? hal ini dikarenakan buah dan sayur memiliki kandungan mineral serta vitamin yang sangat baik dan penting untuk menjaga tubuh anda yang sedang kurang sehat.

Dengan memperbanyak konsumsi sayuran dan buah berarti anda juga turut membantu tubuh untuk memperkuat daya tahan tubuh sehingga anda tidak mudah terkena virus Flu yang gampang sekali menular.

@ Menghembuskan Angin Dengan Menggunakan Lubang Hidung
Ketika Hidung anda sedang tersumbat jangan anda mengalihkan pernafasan menggunakan mulut, usahakan untuk selalu menggunakan lubang hidung untuk bernafas. 

Adapun caranya adalah dengan menutup salah satu bagian lubang hidung kemudian mengeluarkan angin melalui lubang hidung yang satunya.

Lakukan cara ini secara bergantian sampai lendir/umbelnya keluar, namun ketika anda mengeluarkan/menghembuskan angin jangan terlalu kencang, karena jika terlalu kencang bisa membahayakan hidung dan gendang telinga.

@ Beristirahat total
Karena sejatinya seseorang yang terserang penyakit Flu itu kekebalan tubuh mereka tidak baik/melemah, usahakan anda harus memperbanyak istirahat agar kekebalan tubuh anda dapat kembali pulit membaik. Gunakan selimut dan minyak kayu putih agar tubuh anda selalu hangat.

@ Selalu Mengkonsumsi Minuman Hangat
Saat anda sedang  terkena flu jangan sekali kali mengkonsumsi air dingin/es, karena bisa semakin memperparah keadaaan anda. Usahakan selalu minum air hangat saat anda haus, karena dengan minum air hangat berarti anda secara tidak langsung juga membantu tubuh untuk mengurangi hidung mampet. 

Nah selain dapat mengurangi masalah hidung mampet lendir/ingus akan keluar lebih mudah jika minum air hangat yang pas.

@Menggunakan Aroma Mentol
Salah satu cara yang efectif mengatasi masalah hidung tersumbat adalah dengan mengoleskan minyak kayu putih yang mempunyai kandungan mentol kearea lubang hidung anda. Tetapi memang akan terasa sedikit agak panas namun cara ini terbilang cukup efectif melancarkan lendir ingus anda.

Memanfaatkan Terapi Uap Tradisional
Adapun caranya adalah dengan meletakkan air hangat/panas diwadah ukuran sedang, lalu hirup uap yang keluar dari air panas atau hangat beberapa saat. Untuk hasil yang lebih maksimal gunakan tambahan seikit bahan minyak kayu putih didalam air panas tersebut.

@ Meninggikan Bantal ketika tidur
Posisi yang paling baik untuk anda yang sedang flu adalah posisi dimana kepala memiliki sisi yang lebih tinggi ketimbang dada anda. Hal ini efectif untuk mengurangi terbentuknya lendir baru. (plus tidurlah secara terlentang)

@ Menggunakan Manfaat Aroma Bawang
Caranya adalah dengan mengupas bawang dari kulitnya, kemudian bawang sidikit diiris agar aromanya lebih banyak yang keluar. Peganglah bawang tadi tepat dibawah lubang hidung. Hirup aroma yang ada pada bawang beberapa menit. Maka flu yang tadinya susah keluar akan mudah keluar alias lancar.

Itulah cara lami yang bisa anda coba dirumah masing masing, semoga bermanfaat. Baca juga artikel kami cara mangatasi flu dengan makanan sehat.

Sunday, November 24, 2013

Resep Cara Membuat Ayam Goreng KFC



Sebenarnya Kunci sukses yang nikmat membuat ayam goreng KFCadalah terletak pada jenis tepung yang digunakan dan cara pemasakannya. 

Nah untuk anda yang ingin mencoba membuat resep olahan daging ayam yang satu ini, berikut adalah resep yang bisa anda coba dirumah masing-masing:



Bahan baku yang digunakan:
    Resep Ayam Goreng KFC
  • Daging Ayam seberat 1 kg, potong ayam menjadi beberapa bagian
  • Bubuk bawang sebanyak satu sendok teh, bawangnya adalah bawang putih
  • Lada bubuk sebanyak satu sendok teh
  • Cabai bubuk sebanyak 1/4 sendok teh
  • Garam halus dengan takaran 1/2 sendok teh
  • Minyak makan secukupnya, minyak berfungsi untuk menggoreng ayam
Bahan baku untuk pelapis cair:
  • Air dingin sebanyak 300 ml,
  • Tepung terigu dengan kandungan protein tinggi sebanyak 300 gram, bisa gunakan tepung merk cap cakra kembar
  • Tepung maizena/tepung jagung sebanyak 40 gram
  • Bubuk susu sebanyak 1/2 sendok makan
  • Kuning telur dari sebutir telur ayam
  • Baking soda 1/2 sendok teh
  • Garam halus sebanyak 1/2 sendok teh
  • Bubuk lada sebanyak 1/2 sendok the
  • Vetsin secukupnya
Bahan baku untuk pelapis kering:
  • Tepung terigu sebanyak 400 gram, pilih tepung dengan kandungan tinggi protein
  • Tepung jagung/maizena sebanyak 100 gram
  • Baking soda sebanyak 1/2 sendok teh
  • Kaldu ayam instan sebanyak 1 sendok teh
  • Bawang putih bubuk sebanyak 1 sendok teh
  • Garam halus secukupnya saja
Cara Membuat:
  1. Buat Pelapis cair: campur semua bahan menjadi satu, kecuali kuning telur ayam, setelah semua bahan tercampur rata baru masukan kuning telur dan aduk hingga rata sempurna. Sisihkan bahan ini dan kulkas beberapa menit.
  2. Cara buat Pelapis Kering: siapkan mangkok ukuran sedang masukan semua bahan yang digunakan untuk membuat pelapis kering, aduk sampai semua bahan tercampur rata. Sisihkan adonan pelaps kering.
  3. Ayam yang sudah anda potong-potong ambil kemudian bumbui menggunakan bahan lada bubuk, garam halus, bubuk bawang putih serta bubuk cabe yang sudah anda siapkan tadi. Aduk semua bahan hingga rata. Diamkan ayam beberpa menit/ 15 menit, hal ini bertujuan agar bumbu bisa meresap kedaging ayam.
  4. Masukan dan gulingkan potongan daging ayam pada bahan pelapis kering, sampai semua bagian ayam tertutupi tepung. Lalu celupkan ayam pada bahan pelapis cair, angkat dan gulingkan lagi diatas bahan pelapis sambil sedikit anda meremas-remasnya.
  5. Untuk menghasilkan ayam yang crispy lakukan cara diatas sampai berulang 2 kali.
  6. Goreng ayam ayng sudah anda lumuri dengan tepung diatas wajan berisi minyak panas sedang. Goreng sampai warnanya berubah keemasan/matang sempurna. Angkat dan tiriskan
  7. Sajikan ayam goreng KFC ini dengan sambal saus.
Catatan tambahan: campuran pelapis cair jangan terlalu kental yahh, usahakan samakan tingkat encernya dengan adonan untuk melapisi pisang goreng. Satu lagi untuk mendapatkan crispy yang sempurna tidak perlu harus memberikan tepung pelapis yang terlalu tebal.

Selamat mencoba kawan semoga berhasil 

Penyebab dan Cara mengatasi Insomnia

Penyebab dan cara untuk mengatasiinsomnia, nah siapa dari anda yang memiliki masalah insomnia???? Oke tenang saja, sebagai seseorang yang sama-sama sulit untuk tidur malam alias insomnia, saya selaku admin Info kesehatan akan berbagi sedikit artikel tips dan cara untuk mengatasi sulit tidur atau insomnia.

Namun sebelum saya berbagi sedikit tips dibawah, Info kesehatan juga akan berbagi mengenai apa saja sihh yang menyebabkan seseorang itu terkena Insomnia/sulit tidur???? Oke let’s go, salah satu penyebab utama seseorang terkena insomnia adalah karena faktor psikologis, seperti terlalu sering begadang, terlalu banyak pikiran, beban kerjaan, dan lain sebagainya.

Nah bagiamana cara mengatasi insomnia itu sendiri???? Oke berikut adalah tips yang bisa anda lakukan untuk mangatasi masalah insomnia anda:
Penyebab Cara mengatasi Insomnia
Penyebab dan Cara mengatasi Insomnia
Mengurangi Konsumsi Kafein
Ketika anda ingin tidur dimalam hari, usahakan hindari makanan yang memiliki kandungan kafein tinggi. Seperti kopi, the, minuman bersoda dan coklat.

Kurangi Porsi Tidur Siang
Jangan terlalu lama tidur siang, karena bisa mengakibatkan anda sulit tidur di malam harinya.

Rutinkan Jam Tidur Anda
Salah satu cara yang menurut saya paling efectif adalah dengan merutinkan jam tidur malam, contoh jam tidur malam rutin anda adalah jam 10. Usahakan ketika sudah jam 10 jauhkan aktifitas nonton tv, bermain game, ponsel, laptop dan lainnya.

Jauhkan Ponsel
Salah satu cara terbaik yang bisa anda lakukan adalah dengan menjauhkan ponsel/gadget yang anda punya dari tempat tidur anda. Karena sejatinya seseorang yang dekat dengan gadget itu tidurnya tidak bisa focus.

Contohnya ketika anda sudah ingin tidur tiba-tiba HP bunyi, maka tidur anda akan terganggu dan akan sulit tidur kembali. Memainkan gadget ketika tidur juga bisa membahayakan kesehatan tubuh lainnya, seperti menggangu otak, dan organ tubuh lainnya.

Banyak Konsumsi makanan
Coba anda perhatikan, seseorang yang habis makan akan mudah sekali ngantuk/tertidur bukan???. Sebagai Contohnya saja ketika bulan puasa tiba, anda buka puasa makan yang banyak, maka anda akan merasakan ngantuk sesudah buka bukan???

Namun bukan berarti makan banyak terus tidak memperhatikan makanan apa yang dimakan yahh!!! Usakahan perbanyak makanan ini seperti makan-makanan yang mengandung banyak magnesium dan potassium. Contohnya buah pisang dan kacang almond. Plus usahakan konsumsi makanan 3-4 jam sebelum anda tidur.

Jangan terlalu sering begadang
Apakah anda adalah seseorang yang terlalu sering tidur hingga larut malam??? Terlalu sering anda begadang ternyata juga bisa membuat anda sulit untuk tidur atau insomnia, olehkarenanya hindari kebiasaan tidur yang terlalu larut malam.

Apalagi jika tidur terlalu larut ini dilakukan dengan jam yang teratur maka anda akan sulit untuk tidur malam selayaknya orang biasa.

Mendengarkan music seperti brainwave
Apakah music Brainwave itu???? Brainwave adalah salah satu jenis music yang lebih dikenal dengan istilah beta gelombang otak. 

Music ini bisa membuat pikiran anda yang tadinya stress menjadi rileks kembali dan alhasil anda akan mudah tertidur dan terhindar dari insomnia. Untuk mendapatkan music ini bisa anda undUUh langsung diinternet.

Lakukan latihan pernafasan
Cara ini terbilang cukup efectif untuk mengatasi insomnia, jadi usahakan anda melakukan ini secara teratur agar anda terhindar dari insomnia. 

Nah latihan pernafasan ini seperti apa??? Latihan pernafasan ini adalah meditasi dengan memusatkan pikiran kesatu titik focus saja.

Oke itulah sedikit info yang bisa saya suguhkan untuk anda semoga bisa bermanfaat. Bantu kami Share yahh kalau artikelnya bermanfaat :) terimaksih :D, satu lagi jangan lupa tunggu update artikel kami ;).

Minuman Bayi : JUS BAYAM DAN TOMAT

resep makanan & minuman bayi & balita
  • Minuman Bayi
  • Usia 6-12 bulan
  • Jus Sehat

JUS BAYAM DAN TOMAT
       «    Bahan
              -      2 genggam daun bayam segar
              -      2 buah tomat
              -      2 sdm air jeruk manis*
              -      100 ml air matang
       «    Cara membuat
              1.    Tuang 100 ml air matang dalam blender, lalu masukkan bayam dan tomat. Proses hingga lembut. Keluarkan, lalu saring airnya. Sisihkan sepahnya
              2.    Campur sari air bayam dan tomat dengan air jeruk manis. Aduk rata. Tuang ke dalam gelas.
              3.    Berikkan pada bayi di antara du waktu makan. 
«    Manfaat
       Mengonsumsi bayam dapat meningkatkan asupan zat besi yang bermanfaat untuk menunjang kemampuan daya ingat anak. Hal ini dikarenakan zat besi membantu menggiaatkan aktivitas zat pengantar saraf dalam otak.
       «    Nilai Gizi per Porsi
              -      Energi                    :    16.5 Kkal
              -      Protein                   :    0.8 Gram
              -      Lemak                    :    0.1 Gram

              -      Karbohidrat           :    3.6 Gram