Monday, January 27, 2014

Resep Masakan Daging Sapi Lada Hitam

Resep daging sapi lada hitam spesial yang hari ini kami bagikan adalah salah satu masakan favorit karena citarasanya begitu nikmat, lezat plus sedikit pedas dari lada. Jadi tidak salah jika daging sapi lada hitam ini menjadi salah satu masakan yang banyak di cari di resto. Dengan bahan utama berupa daging sapi dan jika ibu-ibu ingin membuatnya sebaiknya gunakan bagian yang mudah empuk serta tidak berlemak.

Resep Masakan Daging Sapi Lada Hitam

Resep Daging Sapi Lada Hitam


Daging sapi lada hitam ini bisa menjadi salah satu referensi masakan terbaru layaknya restoran di rumah. Walaupun kini daging sapi harganya sangat meroket namun sesekali perlu juga untuk menghidangkannya di rumah, biar menjadi variasi menu makan sehari-hari. Biar gak monoton daging perlu juga disediakan hidangan lainnya seperti Sayur bening bayam campur jagung manis. Kembali ke resep daging sapi, berikut ini adalah bahan-bahan dan cara membuat daging sapi lada hitam spesial enak, nikmat dan lezat.

Bahan Masakan :
  • ½ kg daging sapi, potong ukuran dadu
  • 2 batang wortel ukuran sedang, iris dan belah
  • 1 sendok teh lada hitam
  • 3 buah cabe merah, potong kecil
  • 2 buah cabe hijau besar potong kecil
  • 2 tomat besar, belah jadi 4 bagian
  • Garam, merica dan gula secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • Air secukupnya

Bumbu daging sapi lada hitam, dihaluskan :
  • 1 ruas jari jahe
  • 5 siung bawang merah
  • 3 buah bawang putih

Bahan Pelengkap
  • 2 batang daun bawang potong halus
  • 2 batang daun seledri potong halus

Cara Membuat Daging Sapi Lada Hitam
  • Potongan daging sapi beberbentuk dadu dicuci bersih kemudian siapkan air secukupnya untuk merebus daging sapi hingga empuk dengan menggunakan api yang sedang. Angkat, tiriskan dan sisihkan.
  • Siapkan minyak sayur untuk menumis, masukkan bawang merah, putih dan jahe yang telah dihaluskan hingga wangi baunya
  • Masukkan potongan wortel dan cabe. Aduk sampai merata, masukkan daging sapi kemudian tumis kembali dan siram dengan air secukupnya. Tutup sebentar.
  • Tambahkan dengan lada hitam, merica, garam dan gula untuk menambah rasa lezat. Aduk dan diamkan.
  • Jika telah mendidih, masak dengan api kecil dan masukan daun bawang, daun seledri dan tomat.
  • Aduk rata sebentar lalu angkat... siap disajikan

Dengan bahan-bahan dan cara memasak yang dapat ibu-ibu atau remaja putri gunakan tersebut diatas, akan membuat resep daging sapi lada hitam menjadi lebih enak dan lezat. Selamat mencoba, resep menggunakan daging sapi lainnya silahkan cek resep rendang daging sapi

No comments:

Post a Comment