Tuesday, June 4, 2013

Kebutuhan Gizi pada Bayi

Kebutuhan Gizi pada Bayi ~ bayi yang masih berumuran sekitar lima tahunan pertama merupakan fase atau tahap awal untuk menentukan kondisi serta perkembangan bayi untuk tahun yang akan datang/ tahun perkembangan bayi berikutnya.

Di fase ini, baby Anda akan bertumbuh dengan sangat cepat, difase ini juga, bayi akan mulai sangat responsif oleh apa yang dia terima dari sekitarnya. Tak hanya dari segi pertumbuhan fisiknya saja, namun difase ini juga bayi akan bertumbuh mendapatkan jiwa yang terkait dengan mental serta intelektualitas.
Gizi pada Bayi
Kebutuhan Gizi pada Bayi
Oleh karenanya usahakan bayi atau balita anda, diajarkan tentang sesuatu yang positif dan tak lupa anda juga harus memberikan asupan gizi yang baik supaya pertumbuhannya nanti bisa baik pula. Di fase ini biasanya dinamakan proses atau tahap tumbuh-kembang anak.

Nah, supaya di tahap tumbuh-kembang ini dapat berjalan secara optimal, bayi anda harus mendapatkan kebutuhan gizi minimum, jika anda mampu usahakan penuhi semua kebutuhan gizi bayi anda. Kebutuhan utama untuk bayi anda setidaknya dapat terkategori menjadi 3 bagian yaitu:
  • Kebutuhan akan asupan nutrisi, nutrisi ini mencakup ASI serta asupan Makanan untuk Pengganti ASI ( sereal & susu formula)
  • Pemberian imunisasi untuk anak
  • Serta kebutuhan untuk mendapatkan lingkungan dan fisik yang selalu bersih.
Seperti yang sudah sedikit disinggung diatas, kebutuhan asupan gizi pada bayi umur 5 tahun pertama merupakan kebutuhan yang akan mendukung perkembangan untuk masa-masa selanjutnya. Nah setidaknya untuk 3 tahun awal bayi, bayi anda akan mengalami perkembangan  seperti berikut:
  • Mulainya berkembang sel-sel otak dan mulainya berkembang serabut saraf otak dan cabang-cabang sarafnya.
  • Dengan mendapatkan kebutuhan gizi yang cukup, hal ini juga akan mempengaruhi kemampuannya untuk proses (fase) tahap berjalannya anak, sedikit mulai mengetahui jenis-jenis huruf.
  • Mulai berbicara dengan bahasa yang kurang dimengerti hingga bahasa penyampeannya dapat dimengerti, berkembangnya emosi, kreativitas, dan kepandaian anak untuk mengenali sesuatu.
Nah setelah ngalor ngidul membicarakan tentang tahap kembang anak heheh, sekarang saya akan memulai mengulas mengenai kebutuhan nutrisi apakah yang harus dipenuhi oleh bayi, inilah Nutrisi Gizi untuk bayi yang harus anda penuhi:

Kebutuhan Gizi pada Bayi
  • Kalori
    Karena bayi atau balita bergerak aktif, oleh karenanya anda harus memenuhi kebutuhan kalorinya secara pas. Energi sendiri bisa didapatkan melalui makanan kaya akan kandungan karbohidrat komplek, lemak, gula sederhana serta protein. Balita biasanya membutuhkan sedikitnya sekitar 1300 kal- 1500 kal dalam per harinya.
  • Lemak
    Lemak merupakan salah satu komponen yang paling utama untuk membentuk membran sel sel yang terdapat pada otak bayi, serta Selubung Mielin yang terdapat pada saraf otak. Sumber lemak bisa kita berikan untuk baby adalah dari bahan makanan santan, makanan yang terdapat kandungan omega 3 &6, mentega, kue dan roti.
    Catatan penting: memang sebenarnya pemberian lemak sangat berguna namun dalam pemberiannya jangan terlalu berlebihan karena bisa mengakibatkan kegemukan di kemudian hari, dan dapat memicu terjadinya serangan kolestrol.
  • Protein
    Fungsi utama gizi yang satu ini (Protein) adalah sebagai kandungan yang berguna untuk memelihara/menjaga sel-sel jaringan pada tubuh anak. Protein sendiri juga dapat memberikan peran penting prekursor untuk neurotransmitter demi tercapainya suatu perkembangan dan kemajuan pada otak yang baik. Sumber protein dapat anda berikan pada bayi anda melalui makanan seperti: Susu, Ikan, 2 Buah /Butir Telur, 2ons Daging Segar, Serta Kacang-Kacangan Sebanyak 100g.
  • Kalsium
    Kalsium berfugsi sebagai zat gizi yang berperan penting dalam pertumbuhan gigi dan ulang bayi anda. Olehkarenanya usahakan berikan bayi anda ASI dan Susu secara teratur, karena susu merupakan salah satu sumber utama kalsium bagi tubuh.
  • Vitamin
    Adapun vitmin yang berperan penting adalah:

    Vitamin A:  vitamin ini berfungsi untuk perkembangan sel serta kulit bayi sehat

    Vitamin C: berfungsi untuk menjaga system penyerapan zat besi

    Vitamin D: untuk membantu metabolisme kalsium ( membantu bayi untuk memperkuat tulang)

    Vitamin E: Untuk antoksidan atau daya tahan tubuh anak.
  • Zat besi
    Biasanya anak atau bayi cenderung kekurangan/ belum terpenuhi zat besinya, oleh karenanya ada baiknya anda memberikan bayi atau anak anda dengan makanan yang mempunyai kandungan zat besi yang tinggi. Adapun makanan yang mengandung zat besi adalah makanan yang kaya akan kandungan vitamin C, vitamin C ini sendiri akan berfungsi untuk menyerap zat besi dalam tubuh.
  • Karbohidrat
    Karbohiidrat merupakan kebutuhan gizi yang paling utama untuk bayi anda. Karena kandungan gizi Karbohidratlah yang nantinya akan membantu perkembangan otak serta membantu proses belajar anak. Adapun makanan kaya kandungan karbohidrat adalah sbb: sereal, kentang, roti dan tentunya nasi.
Itulah sedikit ulasan mengenai kebutuhan nutrisi untuk bayi anda semoga bisa membantu dan bermanfaat, jika kurang jelas karena pembahasan kurang pas bisa ditanyakan, dan ada salah kata saya mohon maaf hehe.

No comments:

Post a Comment